Berita
- Penerimaan Proposal Hibah Internal program Penelitian dan Pengabdian Tahun 2024-2025
- DOSEN STIKES NASIONAL LOLOS HIBAH KEMENDIKBUDRISTEK DIKTI TAHUN ANGGARAN 2024 Batch III (Pendidikan Vokasi)
- DOSEN STIKES NASIONAL LOLOS HIBAH KEMENDIKBUDRISTEK DIKTI TAHUN ANGGARAN 2024 (Pendidikan Akademik)
- Akreditasi Jurnal Nasional JURNAL FARMASI (JOURNAL OF PHARMACY) terakreditasi SINTA 4
- INOVOKASI Tahun 2024
- lainnya
Big Pharmaceutical Competition for Millenial Generation (BICROMAT) “Healthy Food for Healthy Lifeâ€
Senin,07 September 2020
Keluarga Mahasiswa Farmasi (KMF) STIKES Nasional telah mengadakan Kompetisi Farmasi berbentuk Essay yang diselenggarakan secara daring dengan mengusung tema “Healthy Food for Healthy Life” pada tanggal 8 Juni - 27 Juli 2020. Karya peserta yang telah didaftarkan tersebut akan dinilai oleh dewan juri yaitu Ibu Dwi Saryanti, M.Sc.Apt , Ibu Susilowati, S.Farm., M.Sc.Apt dan Ibu CE. Dhurhania, S.Farm., M.Sc. Setelah dilakukan penilaian oleh dewan juri, acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang kompetisi Farmasi Bicromat.
Kompetisi Farmasi Bicromat tahun 2020 ini dimenangkan oleh Syafiq Fatur Rohman sebagai juara 1 yang berasal dari SMK Bhakti Mulia Wonogiri dengan nilai total sebesar 257. Kemudian Vionha Riddha Widyananda sebagai juara ke 2 yang berasal dari SMA N 2 Ngawi dengan nilai total sebesar 253. Untuk juara ke 3 dimenangkan oleh Ananda Surya Pinasti yang berasal dari SMK Bhakti Mulia Wonogiri dengan nilai total sebesar 250. Masing – masing peserta diberikan reward berupa sertifikat dan uang pembinaan.
Tujuan diadakannya kegiatan Kompetisi Farmasi Essay Bicromat ini adalah
- Untuk menjadi wadah atau sarana bagi siswa/ i SMA/K sederajat dalam mengaplikasikan atau menerapkan ilmu kefarmasian.
- Menumbuh kembangkan kompetensi siswa di bidang ilmu farmasi.
- Menumbuh kembangkan daya juang yang tinggi dan memberikan pembelajaran tentang keilmuan Farmasi.
Total peseta yang ikut berpartisipasi dalam Kompetisi Farmasi Essay Bicromat 2020 ini sebanyak 13 peserta.
Daftar peserta Kompetisi Farmasi :
- Adinda Surya Pinasti / SMK Bhakti Mulia Wonogiri
- Ananda Surya Pinasti / SMK Bhakti Mulia Wonogiri
- Arini Yuanto / SMA MTA Surakarta
- Istiana Putri / SMAN 1 Kwanyar
- Litta ‘Ilfina / SMK Muhammadiyah 4 Surakarta
- Lolia Rahmah / SMK Bhakti Mulia Wonogiri
- Novia Fitri Wulandari / SMK Kesehatan Cipta Bhakti Husada Yogyakarta
- Nur Rohmah Al Fiyani / MAN 1 Surakarta
- Rauhillah Nurul Azizah / SMA MTA Surakarta
- Syafiq Fatur Rohman / SMK Bhakti Mulia Wonogiri
- Verra Rosa Maylinda / SMK Bhakti Mulia Wonogiri
- Vionha Riddha Widyananda / SMAN 2 Ngawi
- Yeni Paramita / MAN 1 Surakarta